Share

Suzuki Siap Kawal Pemudik

Arief Aszhari, Okezone · Rabu 09 Juli 2014 12:09 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 09 52 1010423 JSqevAAmRI.jpg F: Layanan mudik lebaran Suzuki (Arief A/Okezone)

JAKARTA- Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menawarkan pelayanan bagi konsumennya baik untuk konsumen roda dua dan roda empat yang akan melakukan mudik lebaran.

Berbagai program menarik disiapkan oleh pabrikan asal Jepang ini untuk mengawal konsumennya, dalam payung Suzuki Peduli, yang mendukung kegiatan mudik Lebaran di tahun 2014 ini melalui program Suzuki Peduli Mudik 2014 dengan tema, Lebih Mengerti Keluarga, mulai dari 24 Juli s/d 3 Agustus 2014.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dengan adanya program ini, diharapkan mampu memberikan ketenangan hati kepada pelanggan setia Suzuki selama perjalanan mudik. Sebagai bentuk pelayanan purna jual terbaik Suzuki menyediakan 40 Bengkel Mobil Siaga, dan 22 Bengkel Motor Siaga yang tersebar disepanjang jalur mudik dari Jawa, Bali, dan Sumatera.

Disamping tersedianya Bengkel Siaga, terdapat pula empat titik Pos Siaga yang dapat dinikmati semua pelanggan Suzuki, tiga titik lokasi untuk Suzuki Emergency Road Assistant (SeRa), serta didukung dengan total 219 man power (SDM) yang bekerja khusus pada kegiatan Suzuki Peduli Mudik 2014 ini.

Setiap konsumen yang mengunjungi Pos Siaga akan mendapatkan layanan pemeriksaan gratis untuk 23 bagian mobil, dan 21 bagian sepeda motor. Selain itu juga tersedia ruang beristirahat dengan fasilitas Playstation, free wifi, pijat, SeRa, dan Ta’jil gratis menjelang buka puasa.

Untuk informasi dan telepon bantuan dalam keadaan darurat setiap pemilik kendaraan Suzuki bisa menghubungi saluran telepon Halo Suzuki 0800-1100-800 (bebas pulsa).

Berikut adalah 4 titik lokasi Pos Siaga yang mendukung kegiatan Suzuki Peduli Mudik 2014 :

1. Rest Area KM 57 - Jl. Tol Jakarta – Cikampek KM 57 + 500 (Jl. Raya Klari)

2. Restoran Pringsewu, Tegal - Jl. Raya Tegal - Pemalang KM 7, Kramat - Tegal

3. Restoran Taman Pringsewu, Sumpiuh - Jl. Raya Buntu - Sumpiuh KM 6 Kemranjen, Banyumas.

4. Nagreg - Jalan Raya Nagreg KM 36, Jawa Barat.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini