Share

Honda Kembangkan Motor Sport 160 Cc

Septian Pamungkas, Okezone · Jum'at 04 Juli 2014 14:08 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 04 53 1008171 zHEuPXBMwA.jpg F: Ilustrasi motor 160 cc terbaru Honda (AutocarIndia)

NEW DELHI - Pabrikan Honda dikabarkan sedang mengembangkan mesin motor 160 cc. Model baru ini dikembangkan untuk mengisi segmen kendaraan komuter 150-180 cc.

Dilansir AutocarIndia, pabrikan yang mengembangkan mesin 160 cc adalah Honda Motorcycle & Scooter India (HMSI) sebagai produsen sepeda motor Honda di Tanah Hindustan. Motor kabarnya siap menghentak pasar pada kuartal kedua antara Juli-September 2014.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

HMSI mengklaim mesin satu silinder 160 cc nanti memiliki performa apik. Tenaganya lebih gahar dari model berkapasitas 150 cc.

Model terbaru ini disiapkan untuk menantang kompetitor yang tengah digandrungi konsumen seperti Bajaj Pulsar 150 DTS-i dan Yamaha FZ-S serta FZ-16.

Harga dan spesifikasi lengkap motor 160 cc ini baru akan terungkap saat peluncuran nanti.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini