Share

Pencipta Ducati 916 Tewas Kecelakaan

Septian Pamungkas, Okezone · Rabu 02 Juli 2014 12:45 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 02 53 1007051 hliCcYaf14.jpg F: Sergio Robbiano, desainer Ducati 916 (Autoevolution)

GENOA - Berita duka menyelimuti pabrikan Ducati dan dunia desain sepeda motor. Sergio Robbiano, sang pencipta Ducati 916 dikabarkan meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan di salah satu tempat di kota Genoa, Italia.

Dilansir Autoevolution, Rabu (2/7/2014) siswa terbaik dari Massimo Tamburini tersebut dilaporkan kehilangan kendali atas motor yang ditungganginya. Pria 48 tahun itupun menabrak kepala truk dan dinyatakan tewas.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Kepolisian setempat telah melakukan penyelidikan dan berusaha untuk menentukan penyebab kecelakaan itu. Namun hingga saat ini polisi belum memberikan pernyataan resminya.

Untuk diketahui, Robbiano merupakan sosok penting dalam pengembangan model ikonik Ducati 916. Bersama Tamburini. Robianno mengembangkan motor ini di Cagiva Research Center di San Marino.

Motor dengan mesin L-Twin ini memiliki stroke lebih panjang dan menggunakan sasis teralis agar terlihat kekar serta desain bodi yang agresif. Ducati 916 juga menjadi model dasar dari model edisi khusus nan eksklusif yang didedikasikan untuk mengenang Ayrton Senna.

Sebagai informasi, Robbiano tidak hanya berkutat dengan Ducati 916. Dirinya turut berperan dalam pengembangan Cagiva Mito Ev 125, Bimota 500 V2 dan DB5. Bahkan dirinya turut serta dalam meracik mesin Aprilia dan Husqvarna. Robbiano juga sempat mendesain model-model terkenal dari helm AGV.

Sergio Robbiano lahir di Palermo, Italia bagian Selatan. Dirinya tinggal di kota Genoa dalam kurun waktu yang cukup lama. Kini tidak ada lagi karya yang ia ciptakan. Dirinya hanya meninggalkan warisan berharga bagi dunia roda dua dan Ducati khususnya. Selamat Jalan Signor Robbiano!

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini