Share

Luis Suarez "Menggigit" Aspal dengan BMW X5

Septian Pamungkas, Okezone · Senin 30 Juni 2014 13:19 WIB
https: img.okezone.com content 2014 06 30 86 1006001 ZKUpWBot5h.jpg F: Luis Suarez mengendarai BMW X5 (Autoevolution)

MONTEVIDEO - Striker andalan Uruguay, Luis Suarez, pulang lebih awal dari perhelatan Piala Dunia 2014 di Brasil. Suarez pulang ke negaranya lantaran terkena sanksi dari komite disiplin FIFA akibat aksi gigit pundak Giorgio Chiellini saat bentrok dengan Italia di babak penyisihan grup D yang berkesudahan 1-0 untuk Uruguay.

Atas aksi nakalnya tersebut, pemain berjuluk El Pistonero ini diganjar hukuman berupa larangan berlaga di sembilan turnamen internasional dan dilarang aktif selama empat bulan dalam seluruh kegiatan sepakbola. Striker Liverpool inipun harus menerima kenyataan pahit bahkan saat meninggalkan rekan-rekannya Suarez tampak menangis.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sanksi ini menjadi yang ketiga kalinya yang harus diterima oleh El Pistorelo, dimana sanksi larangan tujuh pertandingan dia terima setelah menggigit striker PSV Eindhoven Otman Bakkal  pada 2010 lalu. Sanksi kedua dengan larangan 10 pertandingan juga sudah Suarez terima setelah dirinya menggigit bek Chlsea, Branislav Ivanovic pada musim lalu (2012-2013).

Kini Suarez tengah berada di Uruguay bersama keluarganya. Selama di negera asalnya pria kelahiran Salto 27 tahun silam itu "menggigit" aspal jalanan menggunakan BMW X5. Dalam sebuah foto seperti dilansir Autoevolution, SUarez nampak mengendarai BMW X5 seorang diri.

SUV bertubuh bongsor asal Jerman ini menemani aktivitas Ayah dua anak tersebut selama di negaranya. BMW X5 bukanlah mobil sembarangan. Selain harganya yang mahal mobil ini memiliki kemampuan bergerak cukup lincah meski tubuhnya besar.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini