Share

Mahasiswi Pingsan Dianiaya Satpam

Bugma , Sindo TV · Kamis 19 Juni 2014 11:52 WIB
https: img.okezone.com content 2014 06 19 340 1001058
A A A

GOWA- Hanya gara-gara tidak membayar iuran keamanan sebesar Rp35 ribu, seorang mahasiswi Universitas Islam Negeri (UIN) Samata, Gowa Sulawesi Selatan dianiaya oleh petugas satpam perumahan. Korban dipukuli dan ditendang oleh pelaku hingga pingsan.

Fitriani, mahasiswi Fakultas Usuluddin dan Filsafat UIN Samata itu tak sadarkan diri selama lima jam usai disiksa kurang lebih tiga jam oleh SR, seorang satpam kompleks perumahan Mega Rezky.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Anak saya sekarang masih sesak nafas dan merintih kesakitan di perut dan dada,” kata ibunda Fitriani, Saira.

Kata Saira, kejadian itu berawal saat SR menagih uang keamanan kompleks, namun saat itu, Fitriani belum bisa bayar uang tersebut. Nah, tiba-tiba SR kesal dan langsung menganiaya Fitriani.  Tak terima dengan perbuatan SR, keluarga Fitriani pun langsung melaporkan hal itu ke polisi.

(ugo)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini