Share

TVS Indonesia Jual Suku Cadang Via Online

Septian Pamungkas, Okezone · Senin 16 Juni 2014 10:09 WIB
https: img.okezone.com content 2014 06 16 53 999364 ehyURvA1u4.jpg F: Laman situs resmi TVS Motor Company Indonesia

JAKARTA - PT TVS Motor Company Indonesia melakukan terobosan baru dengan menawarkan penjualan spare part (suku cadang) melalui situs online. Lewat program bernama "TVS Online Spare Part", konsumen dapat melakukan pemesanan dengan mengunjungi situs www.tvsmotor.co.id lalu masuk ke konten online spare part.

Layanan ini sengaja dibuat untuk mempermudah pelayanan terhadap konsumen TVS yang tersebar di seluruh penjuru nusantara. Lewat situs ini, konsumen dapat memesan suku cadang dari berbagai tipe motor TVS yang ada di pasar nasional.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Objektif dari program TVS Online Spare Part adalah kepuasan konsumen deengan memberikan jaminan akan ketersediaan spare part kepada seluruh konsumen TVS di Indonesia," jelas Herry Budijanto Dragono, Chief Marketing Officer PT TMCI di arena Jakarta Fair 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Dalam melakukan pemesanan caranya cukup mudah. Konsumen tinggal memasukan alamat pengiriman dan melakukan pembayaran melalui ATM atau online banking. TMCI bekerjasama dengan perusahaan pengiriman JNE dalam melakukan pengiriman spare part ke konsumen. TVS mengklaim pengiriman mencakup lebih dari 4882 Kecamatan di seluruh Indonesia.

Menariknya konsumen tidak dibebankan biaya pengiriman alias hanya dikenakan harga suku cadang yang ingin dibeli tanpa minimum pembelian.

"Ini adalah program unik dan pertama di Indonesia sekaligus bagian dari komitmen TVS untuk konsumen di Indonesia," tutup Henry.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini