Share

8 dari 10 Ferrari California T di Indonesia Sudah Terpesan

Septian Pamungkas, Okezone · Rabu 04 Juni 2014 16:04 WIB
https: img.okezone.com content 2014 06 04 52 993922 XddlrSYYO8.jpg F: Ferrari California T (Septian P / Okezone)

JAKARTA - PT Citra Langgeng Otomotif sebagai distributor utama Ferrari di pasar nasional baru saja meluncurakan  Ferrari California T. Dengan banderol mencapai Rp6 miliar lebih, mobil sport asal Italia ini ternyata sudah banyak diminati kaum berduit di Tanah Air.

Arie Christopher, CEO PT Citra Langgeng Otomotif menyebut Indonesia mendapat jatah sebanyak 10 unit Ferrari California T di tahun ini. Namun sebagian besar unit tersebut telah terpesan

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Alokasi taun ini ada sekira 10 unit. Inden sudah ada, sampai saat ini sudah 8 unit. Pembelinya mayoritas dari Jakarta," ungkap Arie saat peluncuran  Ferrari California T di Jakarta, Rabu (4/6/2014).

Lebih lanjut Arie mengatakan pengiriman pertama unit Ferrari California T kepada konsumen akan dilakukan Oktober mendatang. "Pengirimannya mulai Oktober dan dilakukan secara bertahap, tidak sekaligus. Semuanya tersedia dalam posisi setir kanan," ujarnya.

Sebagai informasi, populasi Ferrari California di Tanah Air sudah cukup banyak. Angkanya mencapai 50 unit lebih.

"Kita jual Ferrari California di Indonesia mulai 2008, populasi model yang sebelumnya sudah sekira 55-60 unit." tutupnya.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini