Share

Pajero Indonesia One Blusukan di Kota Batik

Septian Pamungkas, Okezone · Senin 31 Maret 2014 13:43 WIB
https: img.okezone.com content 2014 03 31 199 963181 4oRCQRDLHN.jpg F: Pajero Indonesia One (Septian P / Okezone)

SOLO - Komunitas pengguna mobil Mitsubishi Pajero Sport, Pajero Indonesia One (PI One), menggelar touring perdana berskala nasional dengan tujuan Jakarta-Solo, Jawa Tengah. Touring yang melibatkan sekira 60 anggota PI One ini berlangsung aman, tertib dan menggembirakan karena sebagian besar peserta menyertakan anggota keluarganya.

Touring ini tidak hanya diikuti oleh anggota yang berada di Jakarta tetapi di daerah lain seperti Bandung, Surabaya, Semarang dan Solo sebagai tuan rumah. Rombongan dari Jakarta yang diikuti 40 mobil bergerak menuju Solo pada Jumat (28 Maret 2014) melalui jalur Selatan lalu anggota dari daerah lainnya bergabung di tengah perjalanan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Tidak ingin mengganggu pengguna jalan lainnya, dari Jakarta hingga Pekalongan PI One tidak menggunakan pengawalan dari kepolisian. Namun setelah itu, dari Pekalongan hingga sampai di Solo, Sabtu (29 Maret 2014) PI One menggunakan pengawalan dari Polda Jawa Tengah.

"Kami hanya ingin senang, kami tidak minta lebih diprioritaskan dari pengguna lalu-lintas yang lain. Konvoi dengan mobil sebanyak ini tidak efektif bila semua ikut rombongan, karena itu kami pisah menjadi beberapa bagian," jelas Ilham Pribadi, Sekjen PI One di Solo, Jawa Tengah.

Ilham menambahkan agar dapat berkordinasi dengan anggota rombongan lainnya PI One menggunakan radio komunikasi (rakom). "Jadi bisa komunikasi antara yang di depan dengan yang di belakang dengan mudah," katanya.

Selama berada di kota Batik, komunitas dengan tag line 'My Club My Family' ini blusukan dengan mengunjungi beberapa tempat wisata seperti Museum Purbakala Sangiran dan Karaton Surakarta Hadiningrat atau istana Kasunanan Surakarta.

Lokasi tersebut dipilih karena memiliki nilai historis yang sangat tinggi dan ini sangat bermanfaat sebagai bekal ilmu baik bagi orangtua maupun anak-anak anggota peserta touring PI One. Selain itu, PI One juga melakukan bakti sosial ke panti asuhan di kota Solo sebagai bentuk tanggung jawab kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama.

Ketua Umum PI One Wahyu Haryadi mengatakan kegiatan touring seperti ini akan menjadi agenda tahunan. "Kegiatan nasional seperti ini kami rencanakan menjadi acara tahunan dan akan terus kami lakukan. Acara seperti ini responnya positif dari semua anggota," paparnya.

"Ini adalah acara pertama nasional. Kami ingin menjalin angota kami di seluruh daerah. Klub itu tidak hanya sekedar turing, kita ingin ada sinerji," sambungnya lagi.

Head of MMC Public Relations Section PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Jerry Amran menyambut baik kegiatan yang dilakukan PI One. Sebagai produsen mobil Mitsubishi, KTB akan siap mendukung kegiatan klub karena dinilai sebagai mitra bisnis.

"Kita menyambut baik dari setiap kegiatan klub, karena ini merupakan perpanjangan tangan kita untuk menjaga momentum dalam melayani pelanggan. Kami selaku pemegang merek Mitsubishi di Indonesia siap mendukung segala bentuk positif dari pengguna Mitsubishi." ujarnya.

Sebagai informasi, PI One terbentuk pada 17 Agustus 2013. Di usianya yang belum genap satu tahun, PI One telah memiliki 170 anggota dengan lima area yang tersebar di seluruh Indonesia seperti Bukit Barisan (Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Riau), Diponegoro (Jawa Tengah, Solo Semarang, dan Yogyakarta), Siliwangi (Jawa Barat dan Bandung), Brawijaya (Surabaya), serta Jayakarta (Jabodetabek).

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini