Share

Toyota Agya/Daihatsu Ayla Kegep di Malaysia

Azwar Ferdian, Okezone · Rabu 12 Februari 2014 10:03 WIB
https: img.okezone.com content 2014 02 12 52 939509 PkRzTackXS.jpg F: Agya/Ayla di Malaysia (Paultan)

KUALA LUMPUR – Malaysia rupanya juga kepincut dengan mobil murah asal Indonesia. Sebuah foto menunjukan Low Cost Green Car asal Indonesia, Toyota Agya/Daihatsu Ayla sedang diuji di jalanan Malaysia.

 

Kemungkinan terbesarnya, Agya atau Ayla ini sedang disiapkan oleh Perodua sebagai pemegang merek Daihatsu di Malaysia. Agya/Ayla ini diprediksi akan menjadi pengganti dari varian Viva.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Sebelumnya, CEO Perodua Datuk Aminar Rashid pernah menjelaskan bahwa pihaknya sedang menyiapkan model baru. Rencananya, model ini akan diluncurkan di pertengahan tahun ini. Sedikit bocoran, model baru Perodua bukan model sedan.

 

Hanya saja bila Agya atau Ayla jadi meluncur di Malaysia, Perodua tidak mendangkannya secara utuh dari Indonesia seperti halnya Toyota Filipina. Model ini akan dirakit di pabrik Perodua Global Manufacturing, Sungai Choh, Rawang. Sementara perakitan gearbox dilakukan di pabrik E-AT, Sendayan Industrial Park, Negeri Sembilan.

 

Penambahan eksterior juga akan dilakukan oleh Perodua, yang kemungkinannya akan sedikit berbeda dengan model Agya atau Ayla yang ada di Indonesia.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini