Share

BMW Produksi Motor di Thailand

Arief Aszhari, Okezone · Jum'at 29 November 2013 15:41 WIB
https: img.okezone.com content 2013 11 29 53 904838 utgKECofFq.jpg F: Perakitan sepeda motor BMW (motorcycle)

BANGKOK - BMW membuka jalur perakitan sepeda motor di fasilitas perakitan Thailand. Pabrik ini awalnya hanya untuk membangun roadster F800R, tapi BMW berencana membuat pusat produksi di sini untuk pasar Asia lainnya.
 

Dilansir Motorcycle, Jumat (29/11/2013), fasilitas pabrik perakitan ini terdapat di Rayong, Thailand. Menjadi satu-satunya fasilitas perakitan yang dimiliki oleh BMW untuk memproduksi motor atau mobil dan MINI.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Fasilitas perakitan di Rayong merupakan langkah yang penting dalam strategi pertumbuhan BMW Motorrad. Dengan produksi lokal BMW F800R ini, kita akan memperkuat kehadiran di pasar di Thailand. Kami berharap peningkatan penjualan yang signifikan di pasar berkembang di tahun-tahun mendatang," ujar Stephan Schaller, head of BMW Motorrad.

 

Hingga saat ini sepeda motor BMW yang diproduksi di Berlin, dan kemudian diimport ke Thailand, akan menyebabkan lonjakan harga yang tinggi kepada konsumen. Karena pajak import yang dapat menambah 60 persen dari biaya.

 

Dalam waktu dekat ini BMW Motorrad masih akan memproduksi secara terbatas di Rayong. Namun kedepannya, BMW berencana memproduksi model-model lain di Rayong untuk Thailand dan pasar Asia lainya setelah memperluas pabrik.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini