Share

Proton Exora Star Bakal Berdandan

Arief Aszhari, Okezone · Jum'at 01 November 2013 08:56 WIB
https: img.okezone.com content 2013 11 01 52 890302 tNCwFsBTjy.jpg F: Proton Exora Star (Okezone)

JAKARTA - Kelas MPV bawah atau Low Multi Purpose Vehicle menjadi pasar tergemuk di Tanah Air. Banyak pabrikan automotif Indonesia yang berlomba menghadirkan sebuah MPV terbaik, guna menarik perhatian konsumen.
 

Situasi ini cukup disadari oleh Proton, pabrikan asal Malaysia ini masih mendapatkan sumbangan terbesar penjualan dari MPV andalannya Exora. Bahkan untuk menarik minat pasar yang lebih besar, Proton berencana untuk menghadirkan versi facelift untuk Exora.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Untuk sumbangan terbesar memang masih dari Exora sekira 70 persen dari jumlah keseluruhan penjualan Proton di indonesia," ujar Mohd. Asri Khayan, President Director PT Proton Indonesia saat peluncuran Suprima S.

 

"Untuk lebih memanjakan konsumen, mulai bulan ini juga kami sudah melakukan penyegaran dengan melakukan minor facelift untuk Proton Exora Star, dengan model terbarunya yaitu Proton Exora Star FL" tambahnya.

 

Proton Exora FL akan mendapatkan sentuhan terbaru dengan penyegaran pada sisi eksterior seperti lampu depan dan belakang, serta bumper depan dan juga belakang. Untuk versi facelift ini akan tersemat untuk Proton Exora Star non turbo.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini