Share

Vespa Jok Gantung Sudah Terjual Habis

Arief Aszhari, Okezone · Rabu 23 Oktober 2013 09:12 WIB
https: img.okezone.com content 2013 10 23 53 885444 Xzw6p42mEg.jpg Vespa 946 (Arief A/Okezone)

JAKARTA - Salah satu model ikonik Vespa yang baru saja diluncurkan PT Piaggio Indonesia, Vespa 946, ternyata mendapatkan respon yang cukup positif di kalangan pecinta Vespa di Tanah Air.

Menurut Pratiwi Halim, Marketing Director PT Piaggio Indonesia, sejak diluncurkan hingga saat ini Vespa 946 sudah mendapatkan cukup banyak pesanan. Pasalnya memang pihak Piaggio sendiri hanya memberikan jatah sebanyak 51 unit Vespa jok gantung ini untuk pasar Indonesia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Untuk penjualan Vespa 946 ini aku bisa bilang sudah habis, karena dari 51 unit itu memang sudah ada pemesannya," ujar Pratiwi Halim kepada wartawan saat Jakarta Fashion Week 2014 di Senayan City, Jakarta.

Lebih lanjut Pratiwi mengatakan, untuk proses distribusi Vespa 946 ini kepada konsumen sudah sebagian besar dilakukan. Untuk proses distribusinya memang dibagi menjadi dua tahap. Tahap yang pertama sudah dilakukan, sedangkan tahap yang kedua akan dilakukan bulan depan.

"Untuk distribusinya memang terbagi dua base, yaitu base pertama sebanyak 29 unit dan sudah kita distribusikan, sementara sisanya sebanyak 22 unit akan datang bulan November, dan langsung kita distribusikan juga," tambah Pratiwi Halim.

Model yang lebih dikenal sebagai Vespa jok gantung ini ditawarkan dalam dua pilihan warna yaitu hitam dan putih. Sementara untu harganya, Vespa 946 ini dibanderol Rp146 juta OTR DKI Jakarta.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini