Share

Penjualan Toyota jadi yang Terbaik di Dunia

Azwar Ferdian, Okezone · Minggu 28 Juli 2013 11:11 WIB
https: img.okezone.com content 2013 07 27 52 843536 5xTIsakeOz.jpg F: Logo Toyota

TOKYO- Toyota mencatat angka penjualan 4,91 juta unit kendaraan dalam enam bulan di 2013 ini. Pencapaian tersebut naik 1,2 persen bila dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.
 

Penjualan tersebut menjadikan Toyota sebagai produsen dengan angka penjualan terbanyak. Di belakang Toyota ada General Motors yang mencatat pencapaian penjualan 4,85 juta unit kendaran, atau naik empat persen.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Padahal, selama kuartal kedua di 2013, GM berhasil menjual mobil lebih banyak dari Toyota, dengan keunggulan hampir 10.000 unit. GM adalah produsen mobil nomor satu selama 70 tahun sampai 2008, dan harus rela disalip Toyota.

 

GM mengambil kembali mahkota pada 2011, dimana saat itu produksi Toyota dipengaruhi oleh bencana alam di Jepang dan Thailand. Tapi raksasa asal Jepang cepat pulih dan tahun lalu itu mengambil tempat pertama lagi. Bahkan bisa lebih baik, jika penjualan di China tidak dipengaruhi oleh sentimen anti-Jepang yang disebabkan oleh sengketa teritorial.

 

Selama semester pertama, penjualan Toyota dibantu oleh permintaan yang kuat di beberapa wilayah, termasuk Jepang. Sedangkan Vilkswagen ada di tempat ketiga dengan penjualan 4,7 juta kendaraan.

 

Bila dihitung dengan penjualan komersial, maka Toyota bisa lebih banyak lagi. Hanya saja, penghitungan tidak termasuk angka 78.000 unit truk yang dijual oleh Toyota Hino Motors.

 

"Apa yang mendefinisikan menjadi No 1 sebagai angka abadi, tidak pernah akan ada jawaban. Kelebihan skala ini bukan hanya tentang angka dan kemungkinan akan menyebabkan adanya biaya pemotongan," kata Presiden Toyota, Akio Toyoda.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini