Share

Meski Berpeluang, Isuzu Belum Mau Ikut LCGC

Febri Ardani, Okezone · Senin 15 Juli 2013 12:46 WIB
https: img.okezone.com content 2013 07 15 52 837057 G0KWczQxD8.jpg F: mesin diesel Isuzu (Okezone)

JAKARTA- Ketentuan yang terdapat pada Peraturan Menteri Perindustrian No. 33/M-IND/PER/7/2013, mengatur tidak hanya mobil dengan bahan bakar bensin tapi juga diesel.
 

Batas kapasitas mesin bakar cetus api kapasitas adalah 980 sampai 1200 cc, sedangkan buat mesin bakar nyala kompresi (diesel) kapasitas isi silinder dibatasi sampai dengan 1500 cc. Syarat selanjutnya adalah kemampuan mobil seefisien sampai 20 km/l dengan menggunakan RON 92 untuk bensin dan CN 51 bagi diesel.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Melalui peraturan tersebut mesin diesel dianggap punya peluang yang sama besar dengan bensin dalam mengambil ceruk pasar yang diprediksi akan menjadi nomor tiga terbesar di Indonesia.

 

Tapi sayangnya pabrikan seperti Daihatsu, Suzuki, Honda, dan Datsun masih lebih mengandalkan kemampuan olah tenaga mesin bensin dibanding mesin diesel.

 

Jagoan diesel di Indonesia, Isuzu, bahkan mengatakan belum mempelajari detail tentang mobil murah ramah lingkungan. "Membuat mobil kecil memang bukan keahlian kami, kami lebih ahli dengan mobil komersial dan mesin diesel," tanggap Edi J Oekasah GM Marketing Isuzu Astra Motor Indonesia saat ditanya Okezone, Senin (15/7/2013).

 

Bila ingin turut bermain di kelas mobil murah ramah lingkungan, ada banyak hal yang harus dipertimbangkan Isuzu. Meski sama berasal dari Jepang, pabrikan ini belum punya model mobil kecil, berarti platform yang nantinya akan mengisi LCGC harus diciptakan terlebih dahulu, tidak mudah sebab butuh banyak biaya dan fokus yang besar.

 

"Kami belum memikirkan ke arah situ (LCGC), kami masih fokus dengan kendaraan komersial," tutup Edi.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini