Share

Isuzu Luncurkan D-Max, MU7 dan 11 Truk

Septian Pamungkas, Okezone · Sabtu 13 Juli 2013 10:59 WIB
https: img.okezone.com content 2013 07 13 52 836357 6YUrkr8H5P.jpg F: Isuzu D-Max (Okezone)

JAKARTA- PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) akan banyak melakukan aktivitas di sisa tahun 2013. Hal ini untuk mencapai target perusahaan yang telah ditentukan.

"Peluncuran model baru Isuzu di semester dua cukup banyak. Truk saja masih ada 11 lagi," ungkap Edi J Oekasah GM Marketing IAMI di acara buka bersama Isuzu di Jakarta.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Tidak hanya dari segmen komersil yang selama ini menjadi andalan, Isuzu juga berencana untuk menghadirkan kendaraan penumpang. D-Max dan MU7 menjadi kabar terbaik dari Isuzu.

"D-Max ada kabar baru, sebentar lagi akan diumumkan. Kalau MU7 setelah itu. Waktunya kapan tunggu saja. Bulan puasa itu untuk menguji kesabaran. Jadi sabar saja," kilah Edi sembari berkelakar.

Sebelumnya sempat dikabarkan, Isuzu akan melahirkan D-Max anyar di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013.

"IIMS nanti kurang lebih empat varian yang akan kita perkenalkan, lengkapnya belum bisa kita beri tahu yang pasti F Series dan N Series" jelas Department Head Product Marketing IAMI, Tonton Eko Boedianto beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Tonton mengatakan, selain berencana untuk meluncurkan N Series dan F Series pihaknya juga berencana untuk memberikan penyegaran pada Isuzu D-Max. Rencanaya model baru D-Max ini akan diperkenalkan juga pada ajang IIMS tahun ini.

"Untuk D-Max sendiri akan ada perubahan diberbagai sisi, dan pastinya harganya juga akan naik dan kita akan menyebutnya sebagai All New D-Max," tutup Tonton.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini