Share

GlowRider, Rompi Bercahaya buat Bikers

Arief Aszhari, Okezone · Selasa 02 Juli 2013 18:03 WIB
https: img.okezone.com content 2013 07 02 53 830902 rEWaqePIYW.jpg F: GlowRider (Autoevolution)

LONDON- Perlengkapan keselamatan kendaraan bermotor (safety riding) kini sudah mencakuo komponen reflektif. Kompinen ini dapat memantulkan cahaya agar terlihat oleh pengendara lain.
 

Namun, kebanyakan komponen reflektif a saat malam hari atau saat terkena sorotan cahaya lampu dari pengendara lain. Adaptiv Technologies berhasil menciptakan sebuah rompi keselamatan berkendara yang dilengkapi panel-panel electroluminescent yang diberi nama GlowRider.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dengan garis electroluminescent, rompi ini dapat terlihat pada malam hari ataupun siang hari dengan kondisi pencahayaan yang kurang. Rompi ini juga dilengkapi oleh dua baterai AA sebagai sumber tenaga dan dua pilihan mode serta rompi ini juga bisa terus bercahaya non stop selama 70 jam lebih.

 

Dengan sudut pandang pengelihatan yang lebih luas, panel electroluminescent diklaim lebih baik

dari LED, serta lebih ringkas dengan ukuran yang kecil. Terbuat dari jaring khusus hi-viz mesh yang tidak menghambat aliran udara, kuat dan jauh lebih ringan.

 

Rompi GlowRider ini sendiri dibanderol dengan angka US$129 atau sekira Rp1,2 juta. Memang bukan harga yang terbilang murah namun rompi. Tapi akan memberikan perlindungan ekstra aman bagi pengendara terlebih saat melakukan perjalanan jauh ataupun touring.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini