Share

Mercedes Benz A-Class Naik Kelas

Febri Ardani, Okezone · Selasa 25 Juni 2013 17:32 WIB
https: img.okezone.com content 2013 06 25 52 827453 NubdsVAI5o.jpg F: Interior Mercedes-Benz A-Class (Febri A/Okezone)

BOGOR- Sejatinya A-Class adalah model entry level yang dimiliki Mercedes Benz. Baru saja diluncurkan di Indonesia, generasi ketiga New A-Class (W176). Mercedes Benz Indonesia (MBI) membawa dua tipe A-Class CBU langsung dari Jerman, A 200 Urban dan varian tertinggi A 250 Sport.

Berada di posisi paling bawah dari seluruh line up Mercedes Benz, seharusnya label harga A-Class menjadi yang termurah. Namun ternyata harganya masih di atas sang 'kakak', B-Class.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

All New B 200 dibanderol harga Rp439 juta. Bandingkan dengan harga A 200 yang mencapai Rp499 juta, sedangkan A 250 Rp629 juta. Lalu apa penyebabnya nilai A-Class bisa melangkahi, dan malah menjadikan model B-Class punya harga jual paling rendah yang dimiliki MBI saat ini.

"Kehadiran A-Class demi menjangkau konsumen baru. Saya rasa keduanya (A-Class dan B-Class) memiliki harga yang atraktif," jawab Claus Weidner, Presiden dan CEO MBI, saat ditanya mengenai hal ini kepada jurnalis.

Jawaban Claus seakan tidak menjelaskan pertanyaan yang dimaksud. Saat peluncurannya, A-Class ditujukan untuk menjangkau konsumen baru yang disebut New Generation oleh MBI. Rombakan besar pada perawakan dan tambahan segudang fitur bisa saja jadi alasan kenapa A-Class lebih mahal ketimbang B-Class.

Meski memakai platform B-Class, fitur standar B 200 rata-rata sudah tersemat pada A-Class. Sektor keamanan A-Class ditopang dengan kehadiran ABS (Anti-lock Braking System), ESP (Electronic Stability Program), ASR (Acceleration Skid Control), BA (Brake Assist), adaptive brake lights, crash responsive emergency lighting, tire pressure loss warning system, active parking assist, attention assist, cruise control, wiper dengan sensor hujan, dan ISOFIX.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini