Share

Edisi Khusus Porsche 911 Edisi Setengah Abad

Azwar Ferdian, Okezone · Selasa 04 Juni 2013 16:50 WIB
https: img.okezone.com content 2013 06 04 52 817371 mLvqrcNlrM.jpg F: Porsche 911 50th Anniversary (Inautonews)

MUNICH- Tak terasa Porsche 911 sudah menginjak usia setengah abad keberadaannya di dunia automotif. Pabrikan asal Jerman tersebut merayakannya dengan melansir 911 edisi spesial.
 

Seperti dilansir Inautonews, Special Edition dari Porsche 911 ini akan tampil khusus dengan beberapa penambahan di sisi eksterior maupun interior dengan semua fitur canggih yang diusung di Special Edition 911.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Porsche 911 ini akan mendapatkan body kit yang lebih besar, yang biasanya dipakai Carrera 4, sistem knalpot sporty, sistem suspensi PASM, lampu depan yang lebih dinamis, velg palang lima dengan ukuran 20 inci, lambang khusus.

 

Perubahan pada kabin tetap memberikan penghormatan kepada 911 versi orisinil. Aksen hijau sebagai dasar warna kabin, jok lapis kain yang terinspirasi dari 911 versi awal tahun 1960-an.

 

Fitur standar pada Porsche 911 versi 50 th Anniversary ini mencakup jok dengan 14 pengaturan mode, kontrol iklim, layar digital 4,6 inci berisikan sistem navigasi satelit dan sistem media, lampu bi-xenon, serta juga limited-slip differential dengan torsi vectoring.

 

Porsche 911 edisi 50 tahun ini memiliki akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 4,5 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi 300 km/jam, dengan transmisi manual tujuh percepatan. Dalam versi transmisi PDK kopling ganda, mencatat akselerasi 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 4,3 detik.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini