Share

Chevy Camaro SS 1967 Perankan Bumblebee di Transformers 4

Arief Aszhari, Okezone · Senin 03 Juni 2013 13:16 WIB
https: img.okezone.com content 2013 06 03 52 816641 qcDCdSatUX.jpg Chevy Camaro SS 1967 (foto: Worldcarfans)

LOS ANGELS- Setelah mengumumkan penggunaan dua supercar canggih, Bugatti Veyron dan Corvette Stingray, untuk tampil difilm Transformers 4, sang sutradara kembali mengumumkan penggunaan satu mobil klasik.

 

Seperti dilansir Worldcarfans, Senin (3/6/2013), Michael Bay sebagai sutradara Transformers 4, telah mengumumkan modifikasi sebuah Chevrolet Camaro SS 1967 untuk menjadi Bumblebee.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Bumblebee disekuel terbaru Transformers ini akan datang dengan desain yang lebih klasik, Chevy Camaro SS lansiran 1967 akan diubah dengan tampilan bodi yang lebih lebar.

 

Sekuel ke empat dari Transformers saat sedang melakukan proses pengambilan gambar di Utah, Amerika Serikat. Aktor Shiw LaBeauf tidak lagi bermain di film ini, perannya sebagai jagoan akan digantikan oleh aktor kawakan Mark Wahlberg.

 

Selain mengumumkan penggunaan Chevy Camaro SS 1967 sebagai Bumblebee, Michael Bay juga mengumumkan penggunaan karakter baru sebagai Hound. Karakter ini akan datang sebagai mobil yang kuat seperti bentuk Jeep, baik model klasik ataupun model Wrangler.

 

Rencananya, film yang menawarkan aksi menarik antara gabungan mobil super keren dan robot ini akan dirilis pada 27 Juni 2014 mendatang.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini