Share

13 Juni, Proton Preve Sapa Tanah Air

Azwar Ferdian, Okezone · Jum'at 31 Mei 2013 13:11 WIB
https: img.okezone.com content 2013 05 31 52 815530 EWAhu40rzW.jpg F: Proton Preve (paultan)

JAKARTA- Setelah sempat dijadwalkan akan hadir tahun lalu atau awal tahun ini, akhirnya Proton Edar Indonesia (PEI), benar-benar siap meluncurkan varian sedan terbaru, Proton Preve.
 

Gaung Proton Preve sudah tersiar sejak 2013 lalu, di Malaysia sendiri Preve mendapat sambutan positif, dimana di Negeri Jiran sedan anyar Proton ini diberi banderol mulai 59.540 Ringgit atau Rp178,6 jutaan pada varian paling standar.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Proton Preve hadir dalam tiga level trim. Preve 1.6 MT Executive, lalu Preve 1.6 Executive CVT dan Preve 1.6 Premium CVT.

 

Mesin Preve Executive menggunakan unit mesin Campro IAFM+, berkapasitas 1.6 liter, dengan daya yang dihasilkan mencapai 107 PS dan torsi 150 Nm. Transmisi manual tipe 5-percepatan dan CVT 6-percepatan.

 

Sementara Preve Premium memakai mesin CFE, berkapasitas 1.6 liter yang sudah dilengkapi turbo. Mesin ini memiliki daya 138 PS dan torsi 205 Nm. Mesin dikawinkan dengan transmisi CVT tujuh percepatan dengan teknologi ProTronic.

 

“Proton Preve akan diluncurkan di Indonesia 13 Juni mendatang. Harganya belum bisa saya sebutkan di sini,” jelas Head Of Marketing Plan di PT. Proton Edar Indonesia, Salman Farouk, saat berbincang dengan Okezone, Jumat (31/5/2013).

Proton Preve sudah mengadopsi lampu depan proyektor, pengatur ketinggian kursi pengemudi, immobilizer, koneksi Bluetooth, USB dan iPod, dan kontrol audio ada di batang kemudi, airbag di kursi depan dan rem ABS serta EBD.

 

Pada varian Preve Premium, sudah dilengkapi dengan tombol start dan stop, fitur cruise control, lampu otomatis, wifer dengan sensor hujan, sistem navigasi dengan touch screen.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini