Share

Dahlan Iskan Siapkan 5.000 Unit Mobil Listrik

Hendra Kusuma, Okezone · Kamis 16 Mei 2013 11:27 WIB
https: img.okezone.com content 2013 05 16 52 807895 ZHgzTBdChi.jpg F: Dahlan Iskan dengan Tucuxi (Okezone)

JAKARTA- Guna mensukseskan pengurangan emisi karbon, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sedang menyiapkan 5.000 unit mobil listrik.
 

"Kita sedang menghitung kalau bisa mengadakan 5.000 mobil listrik dan berapa emisi yang bisa dikurangi. Ini salah satu cara menyukseskannya," kata Dahlan Iskan seusai Rapim di Graha Angkasa Pura I Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/5/2013).

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menurut Dahlan, dengan menyambut APEC, dirinya tidak sering meninjau pembuatan mobil listrik di generasi kedua. Pasalnya, dirinya tidak ingin mengulangi kebiasaan pada pembuatan mobil listrik di generasi pertama.

 

"Sudah banyak pengalaman dari mobil listrik generasi pertana, sehingga dengan saya tidak sering meninjau seperti Tuxuci dahulu," tandas mantan Dirut PLN ini.

 

Dahlan juga mengungkapkan dirinya pernah bertemu dengan seorang yang mengubah mobil tuanya menjadi mobil bertenagakan listrik. Dahlan akan memberikan motor listrik kepada orang tersebut, hanya tidak dikembangkan karena mobil tua miliknya bermerek lain.

 

"Saya sedang mengkaji, ada konsekuensi hukumnya atau tidak. Karena mobil tersebut memiliki merek lain dan saya takut digugat oleh pemilik merek tersebut," tutupnya.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini