Share

Pengembang Mesin Honda Accord Kini Dinas di Indonesia

Septian Pamungkas, Okezone · Jum'at 26 April 2013 18:02 WIB
https: img.okezone.com content 2013 04 26 52 798249 32ahwAj2Y5.jpg F: Masanori Hashimoto (Kedua dari Kanan)

JAKARTA - Selain melansir generasi kesembilan Honda Accord, PT Honda Prospect Motor (HPM) juga memperkenalkan sosok dibalik pengembangan mesin terbaru sedan premium tersebut.

Sosok tersebut adalah Masanori Hashimoto yang menjabat sebagai Technical Engineer - Power Train PT Honda R&D Indonesia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Mr Hashimoto ini adalah yang menangani engine Accord di seluruh dunia. Hashimoto adalah enginer yang menangani mesin Earth Dream untuk Accord ini," terang Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM baru-baru ini.

Lebih lanjut Jonfis menyatakan bahwa pria asal Jepang tersebut telah ditempatkan untuk bertugas di Indonesia. Di Tanah Air Hashimoto akan terus memperbaiki kinerja jantung mekanis pabrikan berlambang 'H' tersebut.

"Hashimoto ini telah pindah ke Indonesia. Itu menandakan kita begitu serius mendevelop pasar Indonesia, dan itulah komitmen Honda di Indonesia," tegas Jonfis.

Sekedar informasi, All New Accord dipersenjatai mesin 2.4 liter DOHC i-VTECH yang mampu mengeluarkan output tenaga mencapai 176 PS pada 6.200 rpm dengan torsi maksimal 225 Nm pada 4.000 rpm. Perpindahan transmisinya menggunakan metode otomatis lima percepatan.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini