Share

4 Supercar Bintangi Film "Need For Speed"

Arief Aszhari, Okezone · Senin 08 April 2013 17:26 WIB
https: img.okezone.com content 2013 04 08 86 788205 WqyLZOJbQE.jpg F: Syuting Need for Speed (Worldcarfans)

CALIFORNIA- Game adu cepat mobil paling populer di dunia, Need For Speed, akan diangkat ke sebuah layar lebar. Film ini direncanakan akan diluncurkan tahun depan.

Seperti dilansir Inautonews, Senin (8/4/2013), saat ini Dreamworks studio sedang menggarap proses syuting film kebut-kebutan tersebut. Film ini tentunya akan dihiasi oleh beberapa mobil yang memiliki kecepatan super tinggi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Hypercar macam Koenigsegg Agera R, GTA Spano kuning dan Bugatti Veyron Super Sport, dan yang paling menonjol adalah varian terbaru McLaren P1, yang terparkir menunggu giliran unjuk gigi pada film yang dijadwalkan rilis 14 Maret 2014 ini.

Sebagai informasi, Koenigsegg Agera R ini dipersenjatai mesin V8 5,0 liter twin turbo. Mesin massif itu mampu menghasilkan total output mencapai 1.115 tenaga kuda dan torsi maksimal 885 lb-ft.

Sedangkan GTA Spano dipersenjatai dengan mesin V10 supercharged berkapasitas 8,4 liter, dengan daya sebesar 900 tenaga kuda. Akeselerasi 0-100 km/jam 2,9 detik, kecepatan maksimal 350 km/jam.

Untuk Bugatti Veyron Super Sport ini merupakan supercar yang berhasil mencetak rekor 400 km/jam. Supercar ini dipersenjatai dengan mesin W16, dengan kapasitas 8,0 liter. Mesin mampu menghasilkan daya 1.200 tenaga kuda, dengan torsi 1.500 Nm.

Yang terakhir dan paling menonjol adalah model terbaru McLaren P1 yang merupakan penerus dari McLaren F1, supercar ini dipersenjatai dengan mesin yang sama dengan MP4-12C dan 12C Spyder berkapasitas 3,8 liter. Mesin mampu menyemburkan total output 800 tenaga kuda.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini