Share

Dahlan Batal Beli Tucuxi, Kecuali..

Iwan Supriyatna, Okezone · Selasa 12 Februari 2013 11:47 WIB
https: img.okezone.com content 2013 02 12 52 760433 3cMml0Hnph.jpg F: Dahlan Iskan dengan Tucuxi (Okezone)

JAKARTA- Menteri Negara BUMN Dahlan Iskan menyatakan tidak akan jadi membeli mobil listrik Tucuxi karya Danet Suryatama. Tapi, Dahlan masih membuka peluang untuk meneruskan proyek tersebut, dengan syarat yang harus dipenuhi Danet.
 

Sebelumnya, Dahlan Iskan mengalami kecelakaan di Magetan, Jawa Timur, beberapa waktu lalu. Dahlan menyebutkan, rem Tucuxi blong hingga dirinya terpaksa menabrakan mobil ke tebing.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Setelah kecelakaan tersebut, proyek Tucuxi langsung berhenti begitu saja. Dahlan juga menegaskan tidak jadi membeli Tucuxi, kecuali mobil listrik tersebut sudah dipasang gearbox.

 

"Kalau ingin meneruskan ya terserah, tapi saya tidak membeli lagi. Kalau beliau (Danet) menggunakan gearbox, saya masih berniat membelinya lagi," ujar Dahlan di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (12/2/2013).

 

Dahlan juga mengatakan tidak akan membeli mobil tersebut dengan harga yang sebelumnya yakni sebesar Rp3 miliar. "Saya mau beli lagi kalau sudah dipasang gearbox. Tapi tidak dengan harga segitu," terangnya lagi.

 

Dahlan juga secara lapang dada dan mengaku tidak kecewa dengan hasil yang didapat dengan berujung pada rusaknya Tucuxi. Meski Dahlan sendiri sudah mengeluarkan banyak biaya untuk mengembangkannya.

 

"Saya tidak kecewa, semua harus ada pengorbanan. Tidak ada rintisan yang bisa langsung jadi," tutup Dahlan Iskan.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini