Share

Schumacher Bantu Mercy Rancang Mobil Kencang

Arief Aszhari, Okezone · Kamis 07 Februari 2013 16:58 WIB
https: img.okezone.com content 2013 02 07 52 758390 Ba20uiBV6r.jpg F: Michael Schumacher (Inautonews)

BERLIN- Mercedes-Benz mengambil langkah cerdas dengan mengajak mantan pembalap Formula One, Michael Schumacher, sebagai duta merek dan juga penasihat dalam merancang varian Mercy performa tinggi.

Seperti dilansir Inautonews, juara dunia tujuh kali Formula One tersebut akan terlibat langsung dalam pengembangan AMG sebagai divisi sport dan performance Mercedes-Benz.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Pengembangan sebuah model, terutama mobil dengan performa tinggi adalah sesuatu yang sangat dinikmati oleh Schumacher," jelas principal tim Mercedes F1, Ross Brawn.

Schumacher sempat comeback dari pensiun dengan membela Mercedes GP. Tapi, usia membuat Schumi tertinggal dari pembalap muda seperti Sebastian Vettel, Lewis Hamilton atau Jenson Button.

Selama membela Mercedes GP, Schumi juga menyempatkan diri promosikan mobil Mercedes. Schumacher sendiri belum berkomentar terkait kabar ini.

Sebagai informasi, Schumacher sendiri pensiun dari Formula One setelah membela Ferrari pada 2006. Setelah itu dia terus bekerja sebagai penasihat untuk Ferrari pada 2007, dengan membantu pengembangan mobil balap Ferrari.

Pada 2010 Schumacher memutuskan kembali ke FI membela Mercedes GP, sebelum akhirnya benar-benar menyatakan pensiun sebagai pembalap jet darat tersebut di akhir musim lalu.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini