Share

15 Ribu Mobil Korban Badai Sandy Dilelang

Septian Pamungkas, Okezone · Senin 07 Januari 2013 16:09 WIB
https: img.okezone.com content 2013 01 07 52 742523 EmIZiB6gOD.jpg F: Mobil-mobil korban badai Sandy (theinterrobang)

NEW YORK - 15 ribu mobil korban bandai Sandy akan dilelang oleh perusahaan lelang, Insurance Auto Auctions. Mobil-mobil tersebut dikumpulkan di landasan pacu Calverton Executive Airpark di Riverhead, New York, Amerika Serikat.

Saking banyaknya mobil yang terparkir di landasan pacu tersebut membuat masyarakat sekitar khawatir terjadinya kebocoran oli, bensin dan bahan kimia lainnya yang dapat meresap kedalam tanah  dan dapat mempengaruhi kualitas air tanah.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menanggapi hal itu, juru bicara Insurance Auto Auctions mencoba menenangkan dengan memberikan pernyataan bahwa perusahaannya telah melakukan perawatan mobil tersebut dengan baik.

"Setiap mobil yang terparkir di landasan pacu secara rutin diperiksa dari kebocoran dan tumpahan oleh 100 pekerja setiap harinya," terang Kepala Daerah setempat, Sean Walter. Demikian seperti dilansir Inautonews, Senin (7/1/2013).

Untuk diketahui, sekira 230 kendaraan menjadi korban keganasan badai Sandy. Ribuan dari mobil tersebut telah diamankan dilahan kosong untuk kemudia diproses oleh lembaga asuransi.

Berpedoman pada Undang-undang yang berlaku di New York, setiap mobil yang terkena dampak harus dilabeli "Banjir" agar diketahui oleh calon pembeli.

Seperti diketahui, rendaman air laut dapat merusak sirkuit komputer, sistem kelistrikan, rem, AC dan komponen lainnya.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini