Share

New Range Rover Sport Lahir Awal 2013

Azwar Ferdian, Okezone · Senin 29 Oktober 2012 17:38 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 29 52 710700 sa6GTTDwmO.jpg F: Range Rover 2013 (inautonews)

LONDON – Land Rover berencana meluncurkan New Range Rover Sport di 2013 mendatang. Diharapkan, New Range Rover Sport ini akan memulai debutnya pada awal 2013.
 

New Range Rover Sport ini tetap memakai basis alumunium monocoque. Bahan alumunium ini digunakan untuk tetap mengurangi bobot mobil.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sebagai contoh, model paling standar yang menggunakan mesin diesel V6, bisa memiliki bobot mencapai 2.160 kg, atau 300 kg lebih ringan dari Range Rover saat ini.

 

Versi paling standar dari new Range Rover Sport akan menggunakan mesin diesel V6 dengan turbocharged. Mesin ini memiliki daya output mencapai 255 BHP dan torsi puncak mencapai 442 lb-ft.

 

Sementara mesin V8 supercharged mampu menyemburkan daya 504 BHP dan torsi 461 lb-ft. Versi mesin V8 supercharged ini diharapkan mampu bersaing dengan Porsche Cayenne Turbo S yang punya tenaga 542 BHP.

 

Selain itu, Land Rover juga menyiapkan New Range Rover Sport versi mesin diesel elektrik. Range Rover diesel listrik ini memiliki kemampuan daya mencapai 333 BHP. Mobil mampu mencatat akselerasi dari 0 sampai 100 km/jam hanya dalam 7,3 detik.

 

Detail mengenai New Range Rover Sport baik eksetrior dan interior masih sangat terbatas. Land Rover akan mengumumkannya jelang debutnya di awal 2013 mendatang.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini