Share

BMW Tarik 7 Ribu Seri-7

Septian Pamungkas, Okezone · Minggu 28 Oktober 2012 18:02 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 27 52 710049 jypVl3FAc4.jpg F: BMW Seri-7 (guideautoweb)

DETROIT - Pabrikan BMW dilaporkan menarik untuk perbaikan (recall) sekira 7.485 unit BMW Seri 7 lansiran 2005-2007 terkait permasalahan pada komponen bagian pintu. Mobil yang terkena dampak adalah model yang dipasarkan di Amerika Utara.

Dilansir Reuters, Badan Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA) dalam keterangan resminya menyebutkan perangkat lunak pada pintu mobil yang didalamnya terdapat fitur Comfort Access dan Soft Close Automatic tidak bekerja dengan sempurna. Akibatnya pintu sedan premium ini tidak bisa tertutup rapat.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menurut NHTSA, akibat kerusakan itu pintu mobil bisa saja terbuka sendiri apabila mobil berjalan diatas permukaan jalan yang tidak rata atau bergelombang.

Guna menanggulangi permasalahan tersebut, pada November nanti BMW akan memanggil pemilik mobil yang terkena dampak untuk diperbaiki komponen yang bermasalah.

Lebih lanjut, hingga saat ini BMW belum menerima laporan adanya kecelakaan yang disebabkan permasalahan ini.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini