Share

Beli Mobil Bekas di WTC, Dapat Mobil Baru

Aditya Maulana, Okezone · Jum'at 19 Oktober 2012 15:00 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 19 421 706414 c7isVkzPyM.jpg F: Beli Mobil Bekas Dapat Mobil Baru WTC (Aditya M/Okezone)

JAKARTA - Guna memberikan nilai lebih pada konsumen mobil bekas di Indonesia, khususnya di Jakarta dan sekitarnya, Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua kembali bekerja sama dengan BCA Finance dan CSI kembali mengadakan program "Beli Mobil Bekas Dapat Mobil Baru".
 

Kali ini hadiah utama yang ditawarkan adalah satu unit mobil anyar Daihatsu Sirion.

Program ini berlangsung mulai 17 September hingga 31 Maret 2013. Dengan syarat konsumen membeli mobil bekas di WTC Mangga Dua, PH kurang dari Rp50 juta dengan Menggunakan Fix & Cap dari BCA Finance dan menggunakan asuransi dari CSI.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Dengan program Fix & Cap mobil bekas ini adalah program untuk mobil bekas diatas 2006 dengan satu pilihan tenor yakni tenor selama lima tahun dengan bunga yang dipecah menjadi dua, yakni bunga fix selama tiga tahun sebesar tujuh persen dan bunga cap selama dua tahun sebesar 8 persen.

 

Lebih lanjut, tenor yang panjang selama 5 tahun akan memberikan pilihan yang berbeda bagi konsumen. Tentu saja dengan jangka waktu yang lebih panjang, konsumen akan lebih dimudahkan dalam keringanan angsuran yang harus dibayarkan sehingga konsumen mendapatkan lebih banyak pilihan jenis mobil yang mereka inginkan.

 

"Kombinasi antara program terbaik dan hadian menarik akan memberikan keuntungan bagi konsumen. Hal ini tentu akan menjadi pilihan konsumen agar konsumen dapat lebih mengatur tenor yang lebih panjang," kata KA Wibowo Deputy Director Mobil Bekas BCA Finance, di Jakarta, Jumat (19/10/2012).

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini