Share

570 Ribu Unit Honda Accord Ditarik

Septian Pamungkas, Okezone · Selasa 02 Oktober 2012 11:26 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 02 52 697873 fNl88W5hpC.jpg F: Honda Accord V6 (Carscoop)

LOS ANGELES - Lembaga keselamatan jalan raya Amerika Serikat (NHTSA) melaporkan sebanyak 573.147 Honda Accord masuk dalam daftar penarikan kemvbali untuk perbaikan (recall) di awal Oktober ini. Program recall tersebut melibatkan Accord model tahun 2003 sampai 2007.

Dilansir Carscoop, NHTSA menyatakan kontak terlalu lama pada panas mesin dapat meyebabkan selang power steering menjadi prematur dan dapat menyebabkan timbulnya celah-celah yang mengakibatkan kebocoran oli power steering.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Produsen mobil Jepang tersebut menjelaskan bahwa kebocoran oli ke catalytic converter yang panas dapat menimbulkan asap dan mungkin api dibawah kap.

Honda pun menyadari masalah ini memiliki potensi buruk bagi konsumennya. Namun beruntung hingga saat ini tidak ada laporan adanya kecelakaan yang mengakibatkan cidera maupun korban jiwa terkait permasalahan tersebut.

Berdasarkan keterangan NHTSA, Honda akan memberitahukan ke pemilik mobil yang terkena dampak pada 26 Oktober mendatang dan akan mengganti selang power steering tahan panas yang baru secara cuma-cuma.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini