Share

Splash Dominasi Penjualan Suzuki di IIMS 2012

Aditya Maulana, Okezone · Kamis 27 September 2012 17:20 WIB
https: img.okezone.com content 2012 09 27 52 696040 82DansIDho.jpg Suzuki Splash (foto: Okezone)

JAKARTA- Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) terhitung 21 hingga 24 September 2012 berhasil memperoleh hasil penjualan 160 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) untuk semua varian. Dari 160 SPK didomonasi oleh Suzuki Splash, Ertiga, dan All New Swift.

"IIMS dibuka untuk umum per 21 September. Jadi dari tanggal segitu sampai 24 sudah ada 160 SPK. Kita yakin pasti akan lebih banyak lagi karena masih ada beberapa hari hingga 30 September nanti," ujar Public Relations Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Dimelza Sharin di booth Suzuki di IIMS, Kamis (27/92012).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Lebih lanjut, sampai saat ini Suzuki Splash masih menjadi peringkat pertama, kemudian Ertiga, All New Swift dan beberapa kendaraan lainnya. Mengapai Splash masih mendominasi penjualan di IIMS karena, masyarakat terutama keluarga kecil menginginkan mobil yang kompak dan sesuai dengan kebutuhannya.

"Untuk di IIMS juga kita punya program-program menarik. Jadi konsumen yang memesan mobil Suzuki di IIMS akan dapat hadiah langsung dari kami," paparnya.

Sementara itu, untuk All New Swift, Suzuki menargetkan 1.000 unit perbulannya dan untuk konsumen yang memesan, unitnya baru bisa dikirim November nanti. Untuk All New Swift ini dibanderol Rp169,6 juta dan untuk GX transmisi matik Rp180,6 juta.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini