Share

Yayasan Toyota Astra Serahkan Bantuan Mesin ke SMK 1 Jakarta

Aditya Maulana, Okezone · Kamis 27 September 2012 15:50 WIB
https: img.okezone.com content 2012 09 27 52 695971 SMJ3iBuIZ9.jpg Presiden Direktur Toyota Astra Motor Johnny Darmawan dalam penyerahan engine assy (foto: Adityan Maulana/Okezone)

JAKARTA- PT Toyota Astra Motor (TAM) dan PT Astra International kembali berkontribusi kepada dunia pendidikan Indonesia melalui Yayasan Toyoa dan Astra (YTA). Hal tersebut dilakukan dengan memberikan satu unit engine assy untuk digunakan sebagai alat peraga dalam kegiatan belajar mengajar di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 Jakarta.  

Presiden Direktur Toyota Astra Motor yang sekaligus Ketua Dewan Pembina YTA Johnny Darmawan, mengatakan penyerahan bantuan ini merupakan salah satu wujud kepedulian YTA untuk menjadikan pendidikan di Indonesia, terutama pendidikan automotif semakin maju dan menjadi lebih baik lagi.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Penyerahan engine assy ini sudah kami lakukan oleh Yayasan Toyota dan Astra selama lebih dari 37 tahun," kata Johnny disela acara penyerahan mesin ke SMK 1 Jakarta di booth Toyota di IIMS 2012, Kamis (27/9/2012)

 

Sementara itu, kriterianya tidak berat yakni, jurusan automotif, memiliki guru-guru yang cukup dan memiliki prasarana untuk praktek yang memadai. Itu persyaratan dasarnya.

 

Tidak hanya itu, YTA juga memberikan bantuan berupa sumbangan alat peraga pendidikan kepada lembaga pendidikan teknik serta sumbangan buku pegangan siswa dalam pengajaran teknik pemeliharaan mobil kepada beberapa SMK teknik automotif di seluruh Indonesia.

 

Sementara itu, Johnny berharap pemberian bantuan engine assy dan program YTA lainnya dapat memberikan kontribusi untuk memajukan dunia pendidikan di Tanah Air.

 

"Berbagai kegiatan telah kami lakukan tentu tidak akan berhenti samapai disini. Kami akan terus melakukan perbaikan dan memberikan kontribusi lebih bagi dunia pendidikan di Indonesia," tandasnya.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini