Share

Suzuki Ingin Lebih Sporty

Septian Pamungkas, Okezone · Rabu 15 Agustus 2012 12:48 WIB
https: img.okezone.com content 2012 08 15 53 677996 V4jBPGAeaD.jpg F: Inazuma, motor sport touring dari Suzuki (Aditya M / Okezone)

JAKARTA - Semakin meredupnya nama Suzuki di dunia roda dua nasional menjadi perhatian serius PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Tidak ingin semakin ditinggalkan oleh pelanggan setianya, Suzuki pun menyiapkan rencana besar untuk mengembalikan nama besarnya di Nusantara.

"Sebenarnya semua sudah berjalan dengan pada relnya, dalam arti Kita sudah siapkan dari awal bahwa tahun ini kami akan keluarkan beberapa produk baru dan itu tidak mungkin saya ubah. Sekarang ingin lebih spesifik lagi dengan mengusung gaya sport." terang Yohan Yahya, General Marketing 2W Marketing & Business Development SIS di Jakarta baru-baru ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Pengganti Paulus S Firmanto sebagai Direktur Sales 2W PT ini mengatakan Suzuki terkesan mengikuti keinginan pasar. "Bicara kemarin-kemarin, katakanlah produk apa sih yang ramai terus kita buat tanpa melihat segmennya, boleh dibilang umum-umum saja," jelasnya.

Oleh sebabnya, Suzuki ingin seriusi satu segmen yaitu berkarakter sport. "Kedua model baru kita akan mengarah ke model sport, yang satu sport matik dan satunya sport touring. Jadi kita akan mengusung lebih ke segmen sport," yakinnya.

Menurut Yohan, saat ini sport telah menjadi bagian dari gaya hidup. "Semua orang ingin bergaya sport tetapi tidak perlu menjadi atlet tapi yang penting gayanya saja." imbuhnya.

"Tren itu bisa dibuat. Kenapa kita bicara tidak fesyen, kalau kita bicara itu akan ikut terbawa. Tapi Suzuki bicara sport dan ini kita bergaris lurus dengan produk kita yang lain." tandasnya.

Pria yang telah bergabung dengan SUzuki sejak 1992 silam iniĀ  mengungkapkan strategi yang akan dilakukan Suzuki agar semua rencana berjalan mulus.

"Saat kita ingin main di salah satu segmen misalnya sport, kita harus merubah mindset dan imejnya, kita akan buat market baru di situ." tutupnya.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini