Share

Skesta Baru Mobil Super Asal Polandia

Aditya Maulana, Okezone · Kamis 26 Juli 2012 12:45 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 26 52 668829 Lik10BZsoH.jpg F : Skesta Arrinera Supercar (autoevolution)

WARSAW – Pada awal Mei lalu, pabrikan mobil sport asal Polandia, Arrinera Automotive merilis spesifikasi teknis dan harga mobil super buatannya. Namun, karena kurangnya antusiasme dan banyak tuduhan dari masyarakat, maka Arrinera mendesain ulang sketsa mobil supernya.

 

Proyek mobil super yang mendapat dukungan dari Britain’s Lee Noble ini, mengundang beberapa ahli desain dari Polandia untuk menilai kekurangan dari mobil supernya itu. Demikian dilansir Autoevolution, Kamis (26/7/2012).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Setelah melihat dimana kekurangannya, akhirnya pabrikan mobil super asal Polandia ini kembali membocorkan sketsa mobil super terbarunya. Kali ini mobil super yang diperkirakan memiliki harga USD160.060 atau setara Rp1,4 miliar ini tampil lebih organic, berotot dan aerodinamis.

 

Sementara itu, sasis baja dan suspensi multi-link independent supercar ini dirancang dan dikembangkan oleh Lee Noble. Begitu pun pada sistem pengereman model cakram yang berukukan 380 mm untuk depan dan 350 mm di belakang.

 

Arrinera supercar kabarnya akan diperkuat mesin 6.2-liter V8 Supercharged yang sanggup melontarkan daya hingga 641 tenaga kuda dengan torsi puncak 820 Nm. Dengan mesin ini, Arrinera mampu berlari dari 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 3,2 detik dengan kecepatan maksimum 340 km/jam.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini