Share

60 Unit Ferrari F40 Pecahkan Rekor Dunia

Aditya Maulana, Okezone · Selasa 24 Juli 2012 17:05 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 24 52 667857 gTPOsiiAoU.jpg F : Ferrari F40 (Caradvice)

SILVERSTONE – Belum lama ini para pecinta mobil super asal Italia, Ferrari mengadakan sebuah parade di sirkuit Silverstone Grand Prix, Inggris. Parade ini digelar untuk merayakan 25 tahun kelahiran Ferrari F40 di dunia.

 

Dalam parade ini ada 60 unit Ferrari F40 dari berbagai penjuru dunia. Tak hanya memperingati hari lahirnya ke-25, parade ini juga sekaligus memecahkan rekor dunia. Demikian dilansir Caradvice, Selasa (24/7/2012).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Sepanjang sirkuit Silverstone, 60 unit mobil super itu berjejer membentuk barisan yang rapaih dengan warna yang sama, yakni merah. Parade ini juga sebelumnya sempat dilaksanakan di tempat yang sama, namun dihadiri oleh beberapa club mobil dari merek lain.

 

Sekadar informasi, Ferrari F40 ini pertama kali hadir ke dunia pada 1987. F40 ini hanya diproduksi 1351 unit dari tahun 1987 hingga 1992. Dari awal diluncurkan hingga kini F40 ini tetap mendapatkan respon yang baik dari penggemarnya di penjuru dunia bahkan dari keseluruhan model Ferrari, F40 ini dinobatkan sebagai desain yang terbaik.

 

Ferrari F40 ini kecepatannya sudah tak diragukan lagi. Dengan mesin 3.0-liter V8, F40 ini mampu berlari hingga kecepatan 321,6 km/jam. Dan kecepatan tertinggi bisa mencapai 324 km/jam.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini