Share

Turbo Bermasalah, Porsche Tarik Panamera & Cayenne

Aditya Maulana, Okezone · Rabu 18 Juli 2012 18:03 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 18 52 665189 k48lcpjxMG.jpg F : Mesin Tubro Porsche (Autoevolution)

MUNICH – Pabrikan mobil mewah asal Jerman, Porsche, melakukan kampanye recall atau penarikan kembali pada dua modelnya, yakni Panamera dan Cayenne. Keduanya di tarik karena mesin turbonya mengalami masalah.

 

Porsche Panamera dan Cayenne yang terkena dampak recall merupakan produksi 2011 dan 2012. Kabarnya dalam waktu dekat Porsche akan melakukan perbaikan massal di semua showroom Porsche di Amerika Serikat (AS).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Menurut Lembaga Nasional Keselamatan Jalan Raya di AS (NHTSA), mesin turbo yang bermasalah itu dapat menyebabkan kebakaran, karena minyak yang ada pada mesin itu bisa masuk kedalam saluran knalpot. Jika dalam keadaan panas maka berpotensi terbakar. Demikian dilansir Autoevolution, Rabu (18/7/2012).

 

Sekadar informasi, Porsche Panamera ini dibekali mesin V6 3.0 liter bertenaga 250 hp yang dapat keluar pada putaran mesin antara 3.800 rpm dan 4.400 rpm. Selain itu torsinya pun tinggi, hingga 550 Nm yang tersedia mulai dari 1.750 rpm ke 2.750 rpm.

 

Sementara untuk Cayenne dibekali mesin 3.600 cc V6 berdaya 300 tenaga kuda. Tenaga sebesar ini dihasilkan lewat transmisi delapan percepatan triptonic S. Porsche mengklaim konsumsi BBM Cayenne anyar ini 9,9 liter per 100 Km atau ditekan hingga 20 persen dari varian terdahulu.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini