Share

Toyota GT 86 Langsung Ikut Balapan 24 Jam

Azwar Ferdian, Okezone · Selasa 10 April 2012 17:00 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 10 52 608981 nldXYdGkO4.jpg F: Toyota GT 86 (inautonews)

NURBURGRING – Toyota bersama Gazoo Racing mendeklarasikan diri ambil bagian di ajang balapan 24 Jam Nurburgring, dengan mengandalkan sedan sport anyar Toyota GT 86 yang sudah dimodifikasi.

Toyota GT 86 akan bertarung dengan saudara sedarahnya Subaru BRZ yang juga ambil bagian di ajang 24 Hours of Nurburgring. Toyota dan Gazoo Racing akan merombak sebuah GT 86 Coupe.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Toyota memberikan dua unit Gt 86 untuk menaklukan Nurburgring. Sementara pembalap yang akan membesut GT 86 adalah Masahiko Kageyama, Hisami Sato, Minoru Takaki, Takuto Iguchi, Kazuya Oshima, Hiroaki Ishiura dan Yoshinobu Katsumata.

 

Selain varian Toyota GT 86, Toyota juga akan menyertakan Lexus LFA pada balapan ketahanan mobil tersebut. Lexus LFA akan dibesut oleh Juichi Wakisaka, Akira Iida dan Takayuki Kinoshita.

 

Sayangnya tidak diketahui detail modifikasi yang dianut Toyota GT 86 tersebut. Varian GT 86 standar dipersenjatai mesin empat silinder 2.0 liter. Mesin mampu mengembangkan daya lebih dari 187 tenaga kuda pada 7.000 RPM dan torsi 205 Nm (151 lb-ft) pada 6.600 RPM. Mesin dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan dan transmisi otomatis juga enam percepatan.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini