Share

Harga Lima Mobil Toyota Naik

Aditya Maulana, Okezone · Minggu 01 April 2012 16:03 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 01 52 603548 Uc5qirz5Vu.jpg F : Toyota Camry Hybrid (Inautonews)

DETROIT – Penguatan mata uang Yen terhadap dollar Amerika Serikat (AS) sangat mempengaruhi gerak laju industri otomotif di Jepang. Hal ini membuat produsen mobil terbesar di Jepang, Toyota, menaikan harga untuk lima model mobilnya yang di pasarkan di Amerika.

 

Kelima mobil yang mengalami kenaikan harga yakni, Toyota Prius, Camry, Camry Hybrid, Highlander Hybrid, Tacoma serta Scion tC sport coupe. Untuk model Tacoma naik USD250 atau setara Rp2,2 jutaan menjadi USD17.935 atau setara Rp163 jutaan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Untuk mobil Prius naik USD150 atau setara Rp1,3 jutaan menjadi USD27.310 atau setara Rp249 jutaan. Untuk Camry naik USD50 atau setara Rp456 ribu menjadi USD22.815 atau setara Rp208 jutaan untuk varian terendah dan untuk Camry varian tertinggi naik USD100 atau setara Rp913 ribu menjadi USD30.875 atau setara Rp282 jutaan.

 

Lebih lanjut, untuk model Highlander naik USD175 atau setara Rp1,5 jutaan menjadi USD39.525 atau setara Rp361 jutaan. Untuk Highlander Hybrid naik USD810 atau setara Rp7,4 jutaan menjadi USD45.180 atau setara Rp412 jutaan.

 

Sementara itu, untuk Scion tC sport coupe naik USD150 atau setara Rp1,3 jutaan menjadi USD20.455 atau setara Rp186 jutaan untuk versi transmisi otomatis dan untuk versi manual dibanderol mulai USD19.455 atau setara Rp177 jutaan. Demikian dilansir AutomotiveNews, Minggu (1/4/2012).

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini