Share

Ducati Imitasi dari China Hanya Rp23 Jutaan

Septian Pamungkas, Okezone · Kamis 29 Maret 2012 17:01 WIB
https: img.okezone.com content 2012 03 29 53 602052 1OIIarb7KU.jpg F: National Motor (Septian P/okezone)

JAKARTA - Ajang INAPA 2012 banyak menampilkan produk-produk menarik dan unik. Salah satunya adalah penampakan sosok motor sport mirip Ducati Superbike 848 dan Ducati Streetfighter 848 buatan perusahaan asal China. Penampakan tersebut terlihat di stand National Motor Co., Ltd di Hall B, JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Pabrikan asal negeri Tirai Bambu tersebut menamai produknya Sport Bike 350 dan Street Bike 350. Tampilan kedua produknya tersebut sangat menyerupai motor sport asal Bologna, Italia. Apabila dilihat dari jauh maka akan sangat menyerupai aslinya. Namun jika dilihat dengan seksama, maka perbedaannya bagaikan bumi dengan langit.

Material yang digunakan National pun nampaknya menggunakan bahan yang biasa-biasa saja, berbeda dengan produk Ducati yang menggunakan material berkualitas tinggi. Perbedaan yang paling mencolok antara keduanya terdapat pada kapasitas mesin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

National Sport Bike 350 dipersenjatai mesin 4-Stroke SOHC, 4 Valve Cylinder Head dengan kapasitas 343,2cc yang dikawinkan transmisi lima percepatan. Mesin ini sanggup memproduksi tenaga hingga 24,3 Kw pada putaran 8.000 rpm dengan torsi maksimum 32,3 Nm pada 6.500 rpm.

Sementara versi aslinya berbekal mesin L Twin DOHC Testatastretta berkapasitas 848cc. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 140 hp pada 10.500 rpm dan torsi 98 Nm pada 9.000 rpm dengan kecepatan maksimum 320 km/jam.

Lalu bagaimana dengan Nasional Street Bike 350? Motor bertampang sangar ini menggunakan mesin yang sama persis dengan National Sport Bike 350. Sedangkan Ducati Streetfighter 848 mengusung mesin mesin L-Twin cylinder, empat klep per silinder Desmodromic, berpendingin cair dengan kapasitas 849cc. Berkat bantuan transmisi enam percepatan model kopling basah dengan kontrol hidraulik, mesin ini menghasilkan tenaga 132 hp pada putaran 10.000 rpm dan torsi 93,5 Nm pada 9.500 rpm.

Oleh National Motor Co., Ltd, National Street Bike 350 dibanderol USD2500 atau setara Rp23 jutaan, sementara National Sport Bike 350 dipatok USD2.600 atau Rp24 jutaan. Harga tersebut sangat jauh dengan harga inspiratornya. Harga asli Ducati Streetfighter 848 Rp290 juta dan Ducati Superbike 848 Rp299 jutaan.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini