Share

Mercedes Hentikan Penjualan G55 AMG

Aditya Maulana, Okezone · Senin 05 Desember 2011 15:02 WIB
https: img.okezone.com content 2011 12 05 52 538156 NfSWo21vcj.jpg F: Mercedes Benz G65 AMG (autoevolution)

STUTTGART – Mercedes-Benz telah menghentikan penjualan G55 AMG untuk pasar otomotif global. Penutupan penjualan tersebut terhitung mulai 28 November 2011 lalu hingga batas yang tidak ditentukan.

 

Seperti dilansir Autoevolution, Senin (5/12/2011) alasan Mercedes menghentikan penjualan karena stok untuk G55 AMG sudah habis di pabriknya. Namun Mercedes akan mengeluargan facelift dari G55 AMG. Setelah diluncurkan versi faceliftnya, Mercedes akan membuka dan melayani kembali pemesanan dari konsumen.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Facelift dari G55 AMG ini dijadwalkan segera meluncur untuk pasar otomotif global pada 2012 mendatang. Saat ini Mercedes telah menyiapkan dan memikirkan beberapa perubahan yang akan dilakukannya pada generasi terbaru G55 AMG.

 

Lebih lanjut, G55 AMG di Eropa maupun Amerika Serikat (AS) memiliki permintaan yang tinggi. Diharapkan untuk generasi terbarunya akan mendapatkan respon yang sama dengan generasi sebelumnya.

 

Rencananya, mobil ini dibekali mesin twin-turbo baru, 5,5-liter V8. Mesin tersebut mampu mengembangkan daya 525 sampai 544 horsepower.

 

Facelift untuk G55 AMG juga akan mengalami perubahan eksterior, seperti bagian wajah didesain ulang dengan lampu LED dan spion baru. Untuk lebih lengkapnya, mobil ini akan dihadirkan di Detroit Auto Show 2012 pada Januari mendatang.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini