Share

Jelang SEMA, Hyundai Siapkan Veloster Modifikasi

Septian Pamungkas, Okezone · Sabtu 08 Oktober 2011 14:08 WIB
https: img.okezone.com content 2011 10 08 52 512592 gImtxHNIWA.jpg F: Hyundai Veloster concept (Worldcarfans)

SEOUL - Pabrikan Hyundai menggandeng perusahaan digital media PM Lifestyle dan sekolah otomotif Universal Technical Institute dalam menciptakan model khusus Hyundai Veloster. Mobil ini rencananya akan ditampilkan saat gelaran SEMA Auto Show yang berlangsung November mendatang.

 

PM Lifestyle memboyong sejumlah peralatan khusus diantaranya suspensi KW coilover dan meluncurkan control function. Sementara untuk eksterior, Veloster telah diperkuat bodi kit yang mampu meningkatkan kualitas penampilannya agar lebih garang. Sebut saja kap mesin dengan bahan karbon begitu pula pada bagian trunk.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Masuk kedalam kabin, sound sistem lebih berkualitas dan bertenaga. Konsol tengah jok depan dan belakang kini dibalut kulit model Peanut Butter.

 

Mobil ini merupakan Veloster kedua yang merupakan hasil modifikasi yang akan tampil di SEMA Auto Show. Sebelumnya, Hyundai telah memperkenalkan ARC Performance Veloster.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini