Share
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

SPG Toyota Pemenang Miss Motor Show 2011

Aditya Maulana , Jurnalis-Sabtu, 30 Juli 2011 |22:45 WIB
F: Miss Motor Show 2011 (Septian/okezone)
F: Miss Motor Show 2011 (Septian/okezone)
A
A
A
JAKARTA – Setiap tahunnya ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) tidak luput dari kehadiran wanita cantik sebagai Sales Promotion Girl (SPG). Mereka dapat menambah suasana pameram jadi lebih hidup dan berwarna.
 
Kehadiran wanita-wanita cantik bagi kalangan APM (Agen Pemegang Merek) maupun bagi setiap pengunjung yang datang bukan hanya pemanis semata, namun memiliki peran yang besar sebagai pemberi informasi kepada pengunjung tentang produk yang ditawarkannya.
 
Awalnya semua peserta berjumlah 176 dari berbagai exhibitor, baik APM dan industri pendukung. Dari 176 dipilih 15 terbaik, dan dari 15 dipilih menjadi 7 peserta yang tampil di Exhibitors Night. Dalam kontes ini, akan dipilih Miss Motor Show 2011, Miss Motor Show Runner-Up 1, Miss Motor Show Runner-Up 2, Miss Motor Show Favorit, Miss Motor Show Otomotif, Miss Motor Show Persahabatan, dan Miss Motor Show Fotogenik.
 
“Untuk Miss Motor Show 2011, di menangkan oleh Natania perwakilan SPG dari Toyota. Ia berhak mendapatkan uang tunai sebesar Rp2,5 juta, paket kecantikan dan jam tangan eksklusif,” terang Lia Indriasari, Division Manager Otomotif Dyandra Promosindo.
 
“Senang sekali saya bisa menjadi Miss Motor Show 2011 ini. Awalnya saya tidak menyangka akan mendapatkan gelar sebagai Miss Motor Show 2011. Dan saya berterima kasih banyak kepada semua pihak, terutama kepada Toyota yang banyak memberikan saya pengalaman yang berharga,” tukas Natania, sambil tersenyum.
 
Selain itu, untuk Runner Up pertama dimenangkan oleh SPG dari FAW, Runner Up kedua oleh Mercedes Benz. Dan untuk Miss Cogeniality dimenangkan oleh SPG dari Volkswagen, Miss Automotif dari Mitsubishi, Miss Photogenic oleh Daihatsu, dan Miss favorit oleh Honda. “Mereka masing-masing mendapatkan uang tunai Rp1 juta dan paket kecantikan ekslusif dari Wardah,” paparnya.
 
Menurut Lia, kontes Miss Motor Show ini selalu diadakan dalam setiap tahunnya. Penyelenggaraan Miss Motor Show dilaksanakan tidak hanya menjadi acara pendukung semata, namun juga memberikan kontribusi sebagai salah satu acara yang menarik.
 
Miss Motor Show bertujuan untuk memberikan kesempatan para SPG untuk menampilkan bakat mereka, selain itu juga sebagai ajang memilih Miss Motor Show yang terbaik untuk mewakili citra IIMS di publik
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement