Share
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nissan Buka Dealer Baru di Bali

Septian Pamungkas , Jurnalis-Rabu, 27 Juli 2011 |14:35 WIB
F: Logo Nissan (autoevolution)
F: Logo Nissan (autoevolution)
A
A
A
JAKARTA - Guna mengokohkan posisi di pasar automotif nasional, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) terus memperluas jaringan pemasaran dengan membuka satu dealer resmi di propinsi Bali, Nissan Nusa Dua.

Nissan Nusa Dua berdiri diatas bangunan dengan luas 1024m2 di atas lahan 1,510 m2. Ruang pamer (show room) dapat memuat 4-5 unit mobil display.
 
“Hadirnya dealer resmi Nissan kedua di Bali ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh customer dan calon customer Nissan di wilayah Nusa Dua khususnya dan Bali umumnya,” kata Teddy Irawan, Vice President Sales & Marketing NMI dalam siaran persnya Rabu (27/7/2011).
 
Teddy menambahkan, dengan semakin banyaknya line-up Nissan yang dipasarkan secara bersamaan seperti Nissan March, Juke dan New Nissan Elgrand maka perlu didukung oleh jumlah dealer yang memadai.
 
Dealer yang berlokasi di Jl. Bypass Ngurah Rai No. 79, Kedongan Kuta, Kab. Badung, Bali, beroperasi dengan layanan 3S yaitu Sales (penjualan), Service (bengkel) dan Sparepart (suku cadang) dan merupakan outlet Nissan ke-49 yang telah menerapkan RVI (retail visual identity) sesuai dengan standar RVI Nissan Jepang.
 
Outlet terbaru Nissan ini memiliki tujuh stall yang mampu melayani sekitar 14-15 mobil perhari, di lengkapi peralatan baru yang mutakhir serta layanan service appointment. Disediakan juga ruang tunggu yang luas, nyaman, full AC lengkap dengan layanan WiFi, kursi massagge (pijat), kids corner dan smoking area.
 
Adapun target penjualan Nissan hingga akhir tahun fiskal 2011 ini sebesar 60.000 unit, dengan pencapaian pangsa pasar lebih dari 7 persen. Demi mewujudkan target tersebut, Nissan berencana memperluas jaringan penjualan dan bengkelnya hingga lebih dari 70 outlet di seluruh Indonesia.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement