Share
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Penjualan Mobil 2010 Tembus 764.710 Unit

Sandra Karina , Jurnalis-Kamis, 20 Januari 2011 |10:30 WIB
(foto : Edo Permanadhita)
(foto : Edo Permanadhita)
A
A
A
JAKARTA — Penjualan mobil sepanjang tahun 2010 menembus angka 764.710  unit. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat, total penjualan pada Desember 2010 adalah 70.061 unit atau naik dari bulan sebelumnya yang sebesar 69.249 unit.

Toyota masih menduduki posisi tertinggi dengan total penjualann sepanjang tahun lalu yakni 280.989 unit, kemudian disusul oleh Daihatsu yang sebesar 118.554 unit, Mitsubishi 106.483 unit, Suzuki 71.210 unit, Honda 61.336 unit, Isuzu 24.012 unit, Nissan Diesel 2.735 unit, Peugeot 177 unit, dan merek lainnya yang sebanyak 99.214 unit.

Direktur Pemasaran PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Rizwan Alamsyah mengatakan, penjualan Mitsubishi pada bulan Desember 2010 adalah 8.942 unit, atau turun dari bulan sebelumnya yang sebesar 9.791 unit.

Menurut Rizwan, Mitsubishi telah merevisi target penjualan pada tahun lalu. Dimana awalnya, Mitsubishi menargetkan penjualan sepanjang tahun 2010 sebesar 90,000 unit.

“Awalnya kita targetkan penjualan 90.000 unit, lalu direvisi hingga 100.000 unit pada akhir tahun. Penjualan malah melebihi target yakni mencapai 106.483 unit,”jelas Rizwan di Jakarta kemarin.

Lebih lanjut Rizwan menjelaskan, untuk tahun 2011, Mitsubishi lebih berhati-hati dalam menargetkan angka penjualan. Pasalnya, berbagai masalah seperti kebijakan fiskal berupa kenaikan pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM), penerapan pajak progresif, laju inflasi, dan kenaikan bahan bakar minyak (BBM) dinilai sangat menghambat penjualan.

“Maka dari itu kami ragu-ragu untuk menargetkan penjualan. Jadi, kami hanya bisa menaikkan target sedikit yakni dari 106.483 menjadi 110.000 unit. Namun saya harapkan semua masalah itu tidak akan berlangsung lama, sehingga kami bisa kembali merevisi target penjualan,”tandas Rizwan yang juga menjabat sebagai Ketua IV Gaikindo ini.
 
Di sisi lain, pameran automotif, IIMS (Indonesia International Motor Show) ke-19 akan digelar pada 22 - 31 Juli 2011 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. 

Pada penyelenggaraan tahun 2010 lalu, IIMS yang dikunjungi oleh 282.331 orang dalam 10 hari penyelenggaraannya, dan berhasil mencatat total transaksi sebesar Rp2,517 triliun.

Hampir seluruh perwakilan dari APM mobil tersebut hadir dan menyatakan ikut serta dalam IIMS 2011 nanti. Tidak hanya Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mobil yang telah ikut serta pada penyelenggaran IIMS sebelumnya, beberapa ATPM mobil baru pun turut menyatakan dukungannya terhadap IIMS 2011. 

IIMS 2011 akan diikuti oleh 28 ATPM, yang terdiri dari 22 merek kendaraan penumpang dan enam merek kendaraan niaga.

“IIMS 2011 akan menjadi ajang otomotif yang menjanjikan dan penuh kejutan, bagi seluruh peserta pameran dan khususnya bagi pengunjung” kata Sekretaris Umum Gaikindo Juwono Andrianto.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement