Share

Harga Mobil Murah Honda di Bawah Jazz

Prasetyo Adhi, Okezone · Senin 11 Oktober 2010 11:50 WIB
https: img.okezone.com content 2010 10 11 52 381182 U5grL1JLpO.jpg (Foto: Prasetyo Adhi/okezone)

JAKARTA- Rencana Honda untuk memproduksi mobil murah mulai mendekati realisasi. Dipastikan mobil ini memiliki harga yang dipatok di bawah banderol Honda Jazz.

"Pastinya akan lebih murah dari Honda Jazz," jelas Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy kala ditemui diacara 10 tahun Honda CR-V di Bandung, Jawa Barat.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ia menuturkan mobil murah tersebut sebenarnya ditujukan untuk proyek pengembangan mobil Honda di Thailand dan India. "Karena Honda melihat mobil ini cocok untuk pasar di negara tersebut," ujarnya.

Banderol yang lebih murah dari Jazz diungkapkannya karena memiliki spesifikasi dan juga fitur-fitur di bawah Honda Jazz. Namun ketika disinggung kemungkinan mobil ini menggunakan mesin Honda Jazz, Jonfis mengaku belum bisa menjelaskan.

"Kami sendiri di sini belum tahu bagaimana spesifikasi nantinya karena masih benar-benar konsep," tutur Jonfis. Pun demikina, tambahnya, dengan rumor yang mengatakan bahwa mobil murah tersbeut akan diberi nama Honda Brio.

Yang jelas, tambah pria ramah itu, mobil tersebut didasarkan atas Honda Small Concept yang muncul di dalam negeri saat gelaran Indonesia International Motor SHow (IIMS) 2010.

Prinsipal Honda sendiri berencana mulai memasuki tahap produksi untuk Small Concept ini pada 2011.

Lantas apakah mobil murah ini juga akan dipasarkan di indonesia seiring program mobil murah yang digelontorkan pemerintah? "Wah belum ada kebijakan soal itu," tutup Jonfis.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini