Share

Masalah Kelistrikan Honda Fit/Jazz

Kamis 30 September 2010 12:18 WIB
https: img.okezone.com content 2010 09 30 286 377641

Pertanyaan:

Salam kenal dari ujung barat Indonesia. Saya punya Honda Fit tahun 2003 bertranmisi matik. Permasalahannya, kalau posisi gigi di D lampu berkedip-kedip, dan rem tangan di lepas, lampu rem hilang, dan waktu jalan lampu rem tangan hidup sendiri, mobil langsung tersendat-sendat kadang sampai tidak ada tenaga, padahal lampu engine tetap hidup. Apa mungkin kesalahan ini ada pada bagian transmisi, karena mobil belum pernah di scan?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Terima kasih

Zulkarnain, Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam

Jawaban:

Melihat gejalanya, kami prediksi kerusakan terjadi pada komponen elektronik/sensor, sehingga di indokator pun akan menyala lampu Check Engine. Berita baiknya, biasanya kerusakan ini tidak menuntut biaya perbaikan yang mahal, bahkan bisa jadi hanya ada sensor yang malfungsi atau kotor. Tapi berita buruknya, untuk memastikan kerusakan yang terjadi Anda tak bisa melakukan sendiri dan harus membawa ke bengkel resmi karena merekalah yang memiliki alat scanner untuk Honda Fit/Jazz. Dan saat di-scan, kondisi lampu Check Engine harus menyala, karena bila mati maka scanner tak akan mendeteksi kesalahan.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini