Share

Agustus, Keluarga Baru Kawasaki Ninja Mulai Mengaspal

Prasetyo Adhi, Okezone · Jum'at 16 Juli 2010 09:28 WIB
https: img.okezone.com content 2010 07 15 53 353336 XD9DyHQKxi.jpg Foto: Ist

LONDON- Penggemar Kawasaki Ninja siap-saip bersorak, pasalnya generasi terbaru kawasaki Ninja ZX-10R akan mulai dipasarkan akhir Agustus mendatang.

Daratan Eropa merupakan langkah pertama bagi kawasaki untuk meluncurkan motor sport berkapasitas meisn 1.000 cc ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sebagai tahap awal Kawsaki akan mulai menjajaki ajang World Superbike Championship dengan ZX-10R di Sirkuit Nurburgring 5 September mendatang. Demikian dikutip dari Motorcyclenews, Jumat (16/7/2010).

Meski tim mekanik dan desainer pabrikan motor Jepang ini telah meracik desain yang benar-benar baru bagi ZX-10R, tetapi belum ada bocoran mengenai spesifikasi resmi motor tersebut.

Sebelumnya motor sport ini sudah terlihat tengah diuji di trek balap Sirkuit Suzuka, Jepang. Pengujian dilakukan selama dua hari sejak kemarin, waktu setempat, dan sepertinya pihak R&D Kawasaki menggunakan meisn yang benar-benar baru untuk Ninja ZX-10R ini.

Para spekulan berpendapat untuk generasi terbaru Ninja ZX ini Kawasaki akan menggunakan mesin yang benar-benar baru dan mengalami perubahan total dibanding pendahulunya.

Sementara dari sisi desain, pabrikan roda dua asal Negeri Sakura ini terlihat menerapkan bentuk yang jauh lebih agresif dibanding sebelumnya.

Semua garis-garis bodi mulai dari fairing hingga knalpot dibenahi sehingga benar-benar makin terlihat sporty namun tak meninggalkan kelir khas Kawasaki, yakni hijau.

Informasi lain menyebutkan motor tersebut memiliki keluaran tenaga yang kabarnya bisa mencapai sekira 190 bhp.

Sayangnya Kawasaki masih pelit memberi detil spesifikasi dari ZX-10R ini. Namun dipastikan, kehadirannya nanti bakal jadi ancaman serius Yamaha R1, Honda Fireblade, atau Suzuki GSX-R1000.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini