Share

Polda Metro Jaya Giatkan Kampanye Safety Riding

Prasetyo Adhi, Okezone · Minggu 16 Agustus 2009 09:46 WIB
https: img.okezone.com content 2009 08 15 53 248343 MPuiTF6Nyb.jpg

JAKARTA - Makin meningkatnya jumlah korban dan kasus kecelakaan di jalan raya yang sebagian besar menimpa para pengendara sepeda motor (bikers) membuat Polda Metro jaya giat mengkampanyekan safety riding kepada masyarakat.

Demikian dipaparkan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Condro Kirono disela acara Honda Safety Riding Instructors Competition, di Part Centre AHM, Cakung, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menurutnya, dari data Trafic Management Center (TMC) Ditlantas Polda Metro Jaya tercatat, sepanjang 2008 terjadi 5.393 kasus kecelakaan lalu lintas yang merenggut korban jiwa sebanyak 1.159 jiwa. Sedangkan hingga Juli 2009, jumlah korban kecelakaan lalin sudah mencapai 542 jiwa dengan kasus kecelakaan sebanyak 3.967.

Di wilayah Jakarta saja, katanya, sekira 3-4 bikers tewas dalam 17 kasus kecelakaan lalu lintas tiap harinya. Angka ini terus bertambah tiap tahun. "Ini membuktikan kesadaran para pengguna roda dua akan keselamatan di jalan raya masih minim," tegas dia.

Karena itulah, pihak Polda Metro Jaya katanya, kini semakin gencar mengkampanyekan pentingnya safety riding kepada para bikers. "Karena pengguna sepeda motorlah yang paling rentan menjadi korban kecelakaan," tutur Condro.

Kegiatan kampanye safety riding ini, menurut dia, agar masyarakat lebih aware terhadap keselamatan di jalan raya. "Yang penting masyarakat tahu bagaimana berkendara yang baik dan aman," tukasnya.

Dan demi lebih menyadarkan para pengguna jalan raya akan pentingnya keselamatan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas, jajaran Polda Metro Jaya, menurut dia, akan secara terus menerus menggelar berbagai operasi. "Supaya pengguna jalan makin peduli dengan keselamatan di jalan raya," tutur Condro.

(uky)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini