Share

Anak 14 Tahun Dilarang Jadi Penumpang di Motor

Prasetyo Adhi, Okezone · Jum'at 14 November 2008 15:06 WIB
https: img.okezone.com content 2008 11 14 53 164064 FIDkZ3bepQ.jpg

KANADA - ANAK umur 14 tahun dilarang mengendarai kendaraan bermotor sudah biasa. Tetapi bila anak dibawah umur segitu dilarang membonceng sepeda motor, cuma terjadi di Kanada.

Politikus asal Ontario yang dulunya bekerja sebagai dokter perwira, Helena Jaczek, menetapkan rancangan undang-undang yang melarang anak dibawah umur 14 tahun membonceng atau menjadi penumpang sepeda motor. Jaczek sendiri merupakan anggota parlemen provinsi Oak Ridges - Markham, sebelah utara Kanada.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Rancangan yang diberi nama Bill 117 menyebutkan, tidak boleh ada seseorang dibawah umur 14 tahun yang mengemudikan atau menjadi penumpang sepeda motor.

Menurut Jaczek, sebagaimana dikutip dari motorcycle.com, rancangan tersebut pertama kali diajukan pada 27 Oktober 2008, dan akan diproses lebih lanjut 4 Desember 2008 nanti.

"Nantinya tidak akan ada bocah 14 tahun berada diatas motor dan lalu lalang di jalanan," ungkap Jaczek.

Selain Kanada, beberapa negara bagian Amerika juga memberlakukan batasan umur bagi penumpang kendaraan bermotor. Arkansas melarang penumpang di bawah usia 8 tahun. Hawaii melarang penumpang di bawah 7 tahun, Washington dan Lousiana melarang anak di bawah 5 tahun.

Alasan Jaczek mengajukan undang-undang itu karena adanya penelitian yang menunjukkan 199 orang dari 12 kasus kecelakaan lalu lintas di Amerika menimpa anak dibawah umur 15 tahun.

Meski demikian, sepanjang sejarah Ontario, belum ada rancangan undang-undang dari negara bagian tersebut yang bakal terealisasi.

(ahm)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini